Strategi Pemasaran Melalui Channel Youtube yang Paling Wow

Selain Facebook dan Twitter, salah satu media sosial yang biasa dijadikan sebagai media pemasaran adalah Youtube. Menggunakan video sebagai alat promosi memang cukup efektif terlebih lagi Youtube sekarang sudah sangat populer sebagai situs web sharing.

Menggunakan video sebagai sarana promosi dapat dilakukan baik pelaku bisnis online maupun offline. Memilih Youtube sebagai media promosi sangat tepat karena lebih dari 20 juta orang yang mengunjungi situs web sharing ini setiap harinya.

Hal ini membuat peluang mendapatkan konsumen semakin besar. Anda dapat meng-upload video mengenai usaha Anda.

Video tersebut bisa berupa iklan atau deskripsi mengenai usaha Anda. Format video pun bisa berbagai macam. Video dengan formal flv terbilang pilihan yang paling tepat karena format tersebut dapat diputar di berbagai macam web asalkan web tersebut memiliki Flash Player.

Jadi, Anda bisa memasarkan video dimana saja tidak hanya di pasar lokal saja, tetapi di seluruh dunia. Terlebih lagi jika Anda memasarkan produk digital, cara ini terbilang cukup efektif.

Keuntungan Menggunakan Youtube sebagai Media Pemasaran
Ada beberapa keuntungan yang bisa didapatkan pemilik bisnis dengan mempromosikan barang melalui Youtube. Keuntungan-keuntungan tersebut biasanya tidak bisa ditemukan pada media sosial lain.

Dengan meng-upload video yang menarik di Youtube, biasanya pengunjung tidak akan segan-segan menonton video sampai akhir secara detail. Bahkan beberapa dari mereka biasanya menonton ulang video tersebut. Hal ini tentunya membawa keuntungan terhadap penjual karena pembeli dapat mengetahui rincian produk secara detail di dalam video.

Download Template dan Sampel Social Media Marketing Plan - Sekarang.....

Oleh karena itu, dalam pembuatan video sebaiknya dilakukan semenarik mungkin sehingga audiens tertarik untuk melihat video sampai akhir. Keuntungan lain memasarkan produk melalui Youtube adalah promosi yang Anda lakukan dapat dilakukan tanpa membayar administrasi apapun.

Jika Anda memasang iklan di televisi, maka pastinya Anda harus membayar mahal untuk sekali pasang saja. jadi, Youtube bisa menjadi alternatif yang menarik. Jangkauan pasar Youtube pun lebih luas karena penggunanya ada di seluruh dunia, tidak hanya di Indonesia.

Selain itu, penjual juga bisa melakukan interaksi dengan pembelinya secara langsung menggunakan kolom komentar yang ada di bawahnya. Jadi, jika konsumen hendak menanyakan sesuatu, penjual langsung bisa menjawabnya.

Diskusi antar konsumen dan penjual juga bisa dilakukan dengan mudah. Jadi, intinya adalah penjual harus bisa membuat video sebagus dan semenarik mungkin.

Buatlah konsumen tertarik membeli barang yang Anda tawarkan dengan memberikan rincian dan kelebihan produk yang Anda jual.

Video yang menarik akan mendorong banyak orang untuk menonton dan biasanya, audiens akan penasaran dengan menonton video tersebut sampai akhir. Jadi, kunci pertama ada di penjualnya. Oleh karena itu, buatlah konsumen tertarik membeli produk Anda dengan pembuatan video yang luar biasa.

Rahasia Pemasaran Melalui Youtube
Video yang menarik adalah kunci utama keberhasilan promosi melalui Youtube. Akan tetapi, ada beberapa hal lain yang perlu diperhatikan untuk mencapai kesuksesan dalam memasarkan barang.

Apapun jenis bisnis Anda, kecil ataupun besar, Anda bisa membuatnya sukses dengan beberapa trik khusus. Membuat video yang baik bukan berarti video yang mahal. Jadi, jangan langsung berpikir bahwa Anda harus mengeluarkan budget yang cukup besar untuk bisa membuat video yang menarik. Anda cukup berpikir secara kreatif untuk membuat video Anda menarik dan promosi pun akan berjalan lancar.

Jika video Anda menarik dan memiliki banyak audiens, konsumen bukan hanya akan menonton video kita tapi juga akan mengunggahnya.

Statistik penonton video Anda bahkan tidak terlalu berarti jika dibandingkan dengan orang-orang yang mengunggah kembali video yang Anda buat. Dalam pembuatan video, jangan membuat video iklan atau promosi klasik yang membosankan.

Tidak perlu beretele-tele atau panjang lebar menjelaskan kepada konsumen tentang produk yang Anda jual di dalam video Anda. Konsumen akan cepat bosan menonton video yang isinya terlalu panjang dan tidak langsung ke poinny.

Jadi, fokuslah pada apa yang ingin disampaikan tanpa harus menjelaskan produk secara detail dan rinci. Sebelum Anda mengunggah video promosi bisnis Anda ke Youtube, sebaiknya pahamilah tujuan yang ingin dicapai.

Jangan sekedar mengunggah video dengan tujuan untuk memasarkan produk yang ingin Anda jual. Buatlah planning yang terarah mengenai tujuan promosi Anda.

Setelah Anda mengunggah video di Youtube, jangan terlalu terburu-buru menunggu hasilnya karena biasanya promosi yang dilakukan di Youtube membutuhkan waktu yang lebih lama daripada promosi di blog ataupun sosial media.

Jadi, jangan mengharapkan sesuatu yang instan. Biarkan audiens melihat video Anda dan berikan waktu untuk mereka mengenal produk yang Anda jual. Biasanya, proses promosi akan membutuhkan waktu sekitar 6 bulan agar dapat mencapai sasaran. Tentunya lama atau tidaknya waktu pencapaian tergantung dari video yang Anda buat.

Melakukan promosi melalui Youtube memang tidak mudah, tapi juga tidak sulit.

Selama Anda tahu cara memasarkan produk Anda dengan baik, maka proses pemasaran pasti berjalan lancar. Youtube marketing saat ini memang sangat populer karena jumlah pengunjung Youtube yang sangat banyak setiap harinya membuat banyak pebisnis tertarik memasang iklan disana.

Saat mengunggah video, jangan lupa untuk menulis deskripsi video dengan jelas agar video tersebut bisa tepat sasaran. Youtube sangat SEO friendly, yang berarti sebentar setelah Anda meng-upload, video Anda bisa langsung terindex oleh Youtube. Jadi, hal ini tentunya cukup efektif sebagai media promosi agar bisnis Anda lebih dikenal masyarakat.

Download Paket 20 Presentasi Marketing + 22 Marketing Tools Sekarang.....