Jika kita berbicara soal minuman teh tentu saja kita ingat dengan merek satu ini, Sosro yang menjadi maskot minuman teh botol yang terkenal di Indonesia.
Strategi pemasaran teh botol Sosro memang luar biasa karena minuman teh botol yang menjadi pelopor di Indonesia ini memiliki banyak konsumen.
Semua orang pasti sudah tau dan merasakan namanya teh botol Sosro. Dari aroma dan rasanya memang teh botol satu ini berbeda dari minuman teh lainnya.
Karena aroma dan rasa yang unik inilah banyak orang yang menyukainya. Memang banyak merek teh botol yang beredar di Indonesia namun Sosro tetap menjadi salah satu teh botol terbaik yang melekat di hati masyarakat.
Strategi pemasaran teh botol Sosro yang dijalankan di Indonesia mampu membuat masyarakat percaya bahwa tanpa minuman ini ada yang kurang ketika mereka makan.
Strategi pemasaran teh botol Sosro seperti slogan yang dikeluarkan oleh teh botol Sosro ini” apapun makanannya minumnya teh botol Sosro”, maka dengan slogan tersebut Sosro mampu mendongkrak pemasaran yang begitu dasyat.
Dulunya hanya beberapa orang yang mengenal teh botol ini karena target yang dituju dulu memang hanya orang yang dalam perjalanan jauh atau yang sering berada di jalan seperti sopir, pengendara mobil atau sepeda motor.
Dengan tujuan untuk menghilangkan rasa haus pada pengendara inilah Sosro menargetkan pemasaran pada mereka.
Namun seiring dengan perkembangan zaman, Sosro mulai menambah jangkauan pemasarannya dengan melakukan beberapa strategi bisnis yang lebih canggih dan modern untuk mendapatkan banyak konsumen. Strategi pemasaran teh botol Sosro yang dulu memang berbeda dari sekarang.
Jika dulu Sosro hanya menargetkan orang tertentu saja namun sekarang Sosro menargetkan semua kalangan bukan hanya untuk pengguna jalan saja.
Beberapa strategi pemasaran yang dilakukan teh botol Sosro ini membuatnya menjadi lebih di kenal masyarakat. Bahkan semua kalangan menyukai cita rasa teh botol Sosro. Strategi pemasaran teh botol Sosro diantaranya:
• Promosi
Promosi telah lama dilakukan oleh salah satu perusahaan teh ternama di Indonesia ini namun dulunya hanya melakukan promosi kecil-kecilan saja dan hanya beberapa orang yang tertarik dengan promosi yang dilakukan Sosro. Saat ini Sosro melakukan banyak sekali promosi baik di radio, televisi, media cetak maupun di internet.
Selain itu Sosro juga menyebarkan beberapa baliho dan sejenisnya untuk memperkenalkan produk kepada konsumennya. Dengan berbagai promosi di televisi yang menggunakan beberapa artis terkenal, Sosro mulai mendapatkan banyak konsumen dan sampai saat ini nama Sosro telah melekat di hati masyarakat Indonesia.
• Konsisten terhadap Produk
Walaupun banyak produk teh yang masuk di Indonesia dengan inovasi yang terbaru namun Sosro tidak mengubah produknya sama sekali. Inilah yang menjadi ciri dan kekuatan luar biasa pada minuman teh yang sudah melekat di hari masyarakat Indonesia. Sosro tetap seperti yang dulu, baik cita rasa maupun kemasannya.
Banyak pesaing Sosro yang masuk di Indonesia seperti Frestea dan Tekita yang berinovasi dengan beragam nilai rasa namun Sosrom tidak menangapi semua hal yang baru tersebut. Kekokohan Sosro untuk mempertahankan cita rasa dan kemasannya itulah yang menjadikan masyarakat tetap setia mengkonsumsinya.
Dari strategi pemasaran teh botol Sosro itu kita bisa mengambil kesimpulan bahwa untuk mendapatkan hati konsumen sampai kapan pun anda harus melakukan perjuangan yang keras bukan hanya berangan-angan saja. Kemauan keras dan kegigihan adalah kunci kesuksesan Sosro.
Download Paket 20 Presentasi Marketing + 22 Marketing Tools Sekarang.....