Melacak Kiat Pemasaran Dan Strategi Apple (iPhone, iMac, iPad)

Jika kita mendengar tentang Apple tentu kita selalu mengatakan bahwa merek satu ini benar-benar hebat dalam segi apapun. Apple memiliki kelebihan dibandingkan dengan merek terkenal lainnya.

Salah satu hal mengapa banyak pengguna Apple karena strategi pemasaran Apple yang sangat luar biasa dan bisa melekat di hati konsumen sampai kapan pun.

Jika kita lihat pemakai produk dengan merek Apple dari dulu hingga sekarang telah mengalami perubahan pada diri mereka namun mereka tetap mau menggunakan produk yang dikeluarkan oleh salah satu merek terkenal dunia ini.

Apple membuktikan bahwa strategi pemasaran Apple benar-benar dasyat untuk menarik hati konsumennya tanpa harus menawarkan iming-iming yang berlebihan.

Konsumen tidak akan percaya jika mereka tidak membuktikannya secara langsung dan inilah yang di alami oleh Apple. Konsumen sudah membuktikan bahwa Apple merupakan merek terkenal dunia yang berkwalitas.

Jika anda menjadi pebisnis dan menginginkan bisnis anda sama berkembangnya dengan Apple, maka anda bisa mencontoh bagaimana perusahaan besar ini menjalankan pemasarannya.

Strategi dan kiat pemasaran Apple bisa menjadi bahan pedoman bagi bisnis anda untuk mendapatkan pelanggan yang abadi.

Download Template dan Sampel Social Media Marketing Plan - Sekarang.....

Sampai kapan pun produk yang dikeluarkan Apple selalu melekat di hati konsumennya. Anda juga menginginkan hal tersebut pada produk atau merek anda. Inilah yang harus menjadi pelajaran bagi anda bagaimana Apple menerapkan setiap konsep pemasaran ketika mereka.

Strategi pemasaran Apple ini menggunakan pedoman inovasi produk dan strategi penghubung digital. Kedua pedoman ini digunakan oleh Apple untuk mengembangkan bisnis dengan mengeluarkan berbagai produk yang diinginkan konsumennya.

Inovasi produk yang menjadi strategi dan kiat pemasaran Apple ini merupakan suatu penemuan baru yang diciptakan yang berbeda dari penemuan produk sebelumnya baik pada perusahaan bersangkutan maupun perusahaan lain. Inilah yang menjadi pedoman Apple untuk menciptakan suatu inovasi baru agar konsumen semakin tertarik dengan produknya.

Dalam mengembangkan inovasi baru tersebut Apple tetap mengedepankan keinginan atau kebutuhan konsumen terhadap inovasi yang akan diluncurkan ke pasaran.

Walaupun banyak pesaing nama Apple tetap menjadi yang terdepan dengan inovasi terbarunya. Inovasi ini menjadi strategi pemasaran Apple yang tetap abadi sanpai saat ini.

Kedua pedoman Apple adalah strategi penghubung digital yang menghubungkan komunikasi baik dengan media elektronik maupun sosial media yang bisa menjaring lebih banyak konsumennya. Banyak sosial media yang telah di masuki Apple untuk mempromosikan produk baru mereka.

Beberapa hal yang bisa kita pelajari dari kiat pemasaran Apple diantaranya:

• Emosi Konsumen
Apple memanfaatkan emosi konsumen terhadap produk yang dikembangkan dan diciptakannya untuk mendapatkan lebih banyak pelanggan. Merek Apple di bangun sebagai simbul dari gaya hidup, impian dan imajinasi konsumen dari waktu kewaktu.

• Pengalaman
Dengan pengalaman yang dimiliki Apple dalam menciptakan inovasi baru tersebut maka konsumen di ajak untuk menjelajari suatu inovasi yang berkelas, dengan desain mewah dan menarik serta perkembangan teknologi Apple yang lebih akurat dan canggih dari sebelumnya.

• Kecintaan
Merek Apple di bangun bukan hanya untuk perusahaan namun juga untuk membangun kecintaan konsumen terhadap produk dengan merek Apple tersebut. Diharapkan konsumen memiliki rasa cinta yang terus berkelanjutan pada merek ini.

• Merek yang monolitik
Apple selalu membuat produk dengan merek yang sama yaitu Apple sehingga konsumen tetap mengenal Apple walaupun merek tersebut mengeluarkan produk apapun yang berbeda.

• Efek music yang mendominasi
Apple selalu memberikan efek music pada produknya sehingga bisa menjadi ciri dari merek ini.

Download Paket 20 Presentasi Marketing + 22 Marketing Tools Sekarang.....